KAJIAN EFEKTIFITAS PELAYANAN BUS KAMPUS DI IPB DRAMAGA (Studi Kasus: Koridor 01, 03, dan 04)
DOI:
https://doi.org/10.32832/astonjadro.v7i1.2275Keywords:
Bus kampus, standar pelayanan, green transportation.Abstract
Kampus Institut Pertanian Bogor (IPB) yang berada di Dramaga sedang mencanangkan Green Campus,rektor mengeluarkan kebijakan berupa SK Rektor IPB Nomor 205/IT3/LK/2015 tentang pelaksanaan gerakan green campus 2020 di lingkungan IPB yang salah satunya adalah green transportation.Moda utama transportasi dalam kampus sesuai prioritasnya ialah berjalan kaki, bersepeda, bus kampus, dan mobil listrik.Bus kampus sendiri merupakan salah satu sarana transportasi untuk menunjang aktivitas warga kampus.Tujuan penelitianmengetahui kinerja bus kampus di IPB Dramaga pada tahun 2018 dan menganalisa dan menghitung efektifitas kinerja bus kampus di IPB Dramaga dalam memenuhi standar pelayanan minimun angkutan umum.Bus IPB beroperasi pada pukul 06.00 hingga pukul 18.00 dengan jumlah armada sebanyak 7 armada bus. Pelayanan bus kampus IPB hingga saat ini dibagi menjadi 3 koridor yaitu Koridor 1 sepanjang 1.8 km dengan Rute Koridor dari GWW menuju FKH via Asrama Puttri, Koridor 3 sepanjang 1.5 km dengan Rute Koridor dari GWW menuju FKH via LSI/Perpustakaan, dan Koridor 4 sepanjang 1.2 km dengan Rute Koridor dari GWW menuju FKH via Rektorat. Pelayanan jasa angkutan bus kampus di IPB dikenakan biaya jasa sebesar 1000 rupiah pada setiap pemakaian jasa. Aspek yang ditinjau mengacu kepada Standar Pelayanan yang telah diatur oleh Negara tersebut ditetapkan di dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 22 Tahun 2009 tentang Lalu Lintas dan Angkutan Jalan pada pasal 141 paragraf 2 tentang Standar Pelayanan Angkutan Orang. Adapun penjelasan selengkapnya tentang Standar Pelayanan tersebut terdapat pada Peraturan Menteri Perhubungan Republik Indonesia Nomor PM 29 Tahun 2015 tentang Perubahan Atas Peraturan Menteri Perhubungan Nomor PM 98 Tahun 2013 tentang Standar Pelayanan Minimal Angkutan Orang dengan Kendaraan Bermotor Umum dalam Trayek.
References
Fina Mustaina, 2017. Pelayanan Bus Kampus Terhadap Mahasiswa Universitas Riau Di Pekanbaru http://rri.co.id/jakarta/post/berita/384573/metropolitan/ipb_disumbang_lima_bus_pt_ sinar_mas.html
Khisty, dan Lall., (2003). Dasar-Dasar Rekayasa Transportasi. Terjemahan oleh Miro, Erlangga, Jakarta.
Manual Kapasitas Jalan Indonesia (MKJI), 1997, Departemen Pekerjaan Umum, Direktorat Jenderal Bina Marga.
Morlok, E. K. 1985. Pengantar Teknik dan Perencanaan Transportasi. Jakarta: Erlangga
Nazir, Moh. 2005. Metode Penelitian. Ghalia Indonesia, Bogor.
Peraturan Menteri Perhubungan No.98 tahun 2013 tentang Standar Pelayanan Minimam Angkutan Dalam Trayek
Peraturan Menteri Perhubungan No.29 tahun 2015 tentang Standar Pelayanan Minimam Angkutan Dalam Trayek
SK Rektor IPB, (2015), tentang Green Transportation, Nomor 241/IT3/LK/2015 pada tanggal 29 September 2015
Tamin, O.Z. (1997). “Perencanaan dan Pemodelan Transportasi”, Teknik Sipil Institut Teknologi Bandung.
Undang – undang No.22 tahun 2009 tentang Lalu Lintas dan Angkutan Jalan
Uswatul Fitroh, 2015. Efektivitas Pelayanan Angkutan Bus Sekolah Gratis Oleh Dinas Perhubungan Komunikasi Dan Informatika Kota Blitar
Warpani, Suwarjoko. 2002. Pengelolaan Lalu Lintas dan Angkutan Jalan. Bandung: Penerbit ITB
Weksi Budiaji, 2013. Skala Pengukuran Dan Jumlah Respon Skala Likert.
Syaiful, Syaiful, 2005, Analisis Kebisingan Arus Lalu Lintas Dan Geometri Jalan Di Kawasan Simpang Lima Kota Semarang. Masters thesis, program Pascasarjana Universitas Diponegoro. Diponegoro University, Semarang: INSTITUTIONAL REPOSITORY.
Syaiful (2012), STUDI KASUS TENTANG TINGKAT KEBISINGAN YANG DITIMBULKAN KENDARAAN BERMOTOR DI BOGOR (Kajian di Depan Rumah Sakit Azra Jalan Pajajaran Kota Bogor), ISSN 2302-4240, Vol 1, No 1 (2012). http://ejournal.uika-bogor.ac.id/index.php/ASTONJADRO/article/view/785
Dian Anggraini, Syaiful (2013), Analisis Konsep Parkir pada Plaza Ekalokasari Bogor, ISSN 2302-4240, Vol 2, No 2 (2013).http://ejournal.uika-bogor.ac.id/index.php/ASTONJADRO/article/view/794
Ngadimo, Syaiful (2014), Analisis Polusi Suara Yang Ditimbulkan Kecepatan Kendaraan Bermotor (Kajian di Depan Rumah Sakit Bunda Jalan Margonda Raya Kota Depok), ISSN 2302-4240, Vol 3, No 1 (2014). http://ejournal.uika-bogor.ac.id/index.php/ASTONJADRO/article/view/803
Syaiful (2015). Tingkat Resistensi Polusi Suara di Depan RSIA Sentosa Bogor, Jurnal Astonjadro, ISSN 2302-4240, Vol 4, No 2 (2015). http://ejournal.uika-bogor.ac.id/index.php/ASTONJADRO/article/view/828
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Paper submitted to ASTONJADRO is the sole property of the Astonjadro Journal. Unless the author withdraws the paper because he does not want to be published in this journal. The publication rights are in the journal Astonjadro.ASTONJADRO
LICENSE
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
Based on a work at http://ejournal.uika-bogor.ac.id/index.php/ASTONJADRO