PENGARUH EVALUASI PEMBELAJARAN TERHADAP MOTIVASI BELAJAR BAHASA ARAB SISWA SMA AL ASHRIYYAH NURUL IMAN

Authors

  • Umi Fatonah
  • Muhammad Iqbal

DOI:

https://doi.org/10.32832/educate.v1i1.416

Abstract

Penelitian membahas tentang Pengaruh Evaluasi Pembelajaran Terhadap Motivasi Belajar Bahasa Arab Siswa SMA Al Ashriyyah Nurul Iman. Tujuan dalam pelaksanaan penelitian ini adalah; Untuk mengetahui proses pembelajaran, mengetahui motivasi belajar dan mengetahui ada atau tidaknya pengaruh evaluasi pembelajaran terhadap motivasi belajar bahasa Arab pada siswa di kelas X BAHASA 2 SMA Al Ashriyyah Nurul Iman Parung Bogor. Metode penelitian yang digunakan adalah Pre Eksperimental Design One Group Pretest-Posttest Design dengan Populasi adalah seluruh siswa putra kelas SMA Al-Ashriyyah Nurul Iman Parung Bogor, serta sampel seluruh siswa putra kelas X BAHASA 2 sebanyak 45 orang siswa, sedangkan sampel pada peneliti ini adalah sampling jenuh dimana jumlah populasi dijadikan sampel. Dalam peneletian ini sampel penelitian nya adalah 45 siswa. Analisis data dalam penelitian ini menggunakan rumus korelasi Product Moment dari Pearson.
Peneliti mendapatkan hasil pengujian hipotesis akhir thitung sebesar 4,019, sedangkan ttabel sebesar 1.679. Dikarenakan thitung>ttabel , maka hasil penelitian ini menunjukan bahwa pembelajaran bahasa arab dengan menggunakan evaluasi pembelajaran dapat berpengaruh terhadap motivasi di kelas X bahasa 2 Sma Al-Ashriyyah Nurul Iman.
Selain itu, bisa kita lihat dari rata-rata hasil angket setelah menunjukan bahwa post test lebih tinggi dari pada nilai rata-rata pre test dan post test, 76,35:80,35, ada perbedaan rata-rata yang signifikan antara pre test dengan post-test kelas eksperimen pada motivasi belajar. Hal ini sesuai dengan hipotesis yang diajuakan pada desain pre-test dan post-test yang hasilnya diharapkan tidak terdapat perbedaan yang signifikan antara kemampuan akhir kelas eksperimen .

Hipotesis yang diajukan adalah evaluas i pembelajaran akan lebih efektif dalam meningkatkan kemampuan motivasi siswa kelas X bahasa 2 Sma Al-Ashriyyah Nurul Iman “ maka dari hasil tersebut terlihat bahwa dengan terdapat pengaruh evaluasi pembelajaran terhadap peningkatan motivasi belajar, dilihat dari gain score nilai rata-rata pre test dan post test sebesar dan dengan T hitung sebesar 4,019.

Downloads

Published

12-07-2016

How to Cite

Fatonah, U., & Iqbal, M. (2016). PENGARUH EVALUASI PEMBELAJARAN TERHADAP MOTIVASI BELAJAR BAHASA ARAB SISWA SMA AL ASHRIYYAH NURUL IMAN. Educate : Jurnal Teknologi Pendidikan, 1(1), 1. https://doi.org/10.32832/educate.v1i1.416

Issue

Section

Artikel