Penggunaan media film Umar Bin Khattab dalam pembelajaran Sejarah Kebudayaan Islam
DOI:
https://doi.org/10.32832/tadibuna.v10i2.4901Keywords:
eksperimen murni, film, Sejarah Kebudayaan IslamAbstract
This research aims to find out the effectiveness of the Learning Process of Islamic Cultural History students, through the media Film Umar bin Khattab. The subjects of this study were students of class X-IIS-4, Class X-IIS-2, and Class X-IIS-3, while the object of the research was SKI Learning at MAN I Magelang. divided into 8 classes totaling 631 students. The sample taken in this study was 76 students, consisting of 40 classes of X-IIS-4 as an experimental group and 36 students of class X IIS-2 as a control group. This form of research is pure experimental research (true experimental design). That is research using randomized subject design, Pre-test-Post-test Control Group Design, with experimental group and control group. The use of Umar Bin Khattab film media in the process of learning Islamic cultural history in Madrasah Aliyah Negeri 1 Magelang has a high level of effectiveness.
Abstrak
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas Proses pembelajaran Sejarah Kebudayaan Islam Siswa, melalui media Film Umar bin Khattab. Subjek dari penelitian ini adalah siswa kelas X-IIS-4, Kelas X-IIS-2, dan Kelas X-IIS-3, sedangkan objek penelitian dari penelitian ini adalah Pembelajaran SKI di MAN I Magelang. yang terbagi dari 8 kelas berjumlah 631 siswa. Sampel yang diambil dalam penelitian ini sebanyak 76 siswa, terdiri dari 40 kelas X-IIS-4 sebagai kelompok eksperimen dan 36 siswa kelas X IIS-2 sebagai kelompok kontrol. Bentuk penelitian ini adalah penelitian eksperimen murni (true experimental design). Yaitu penelitian yang menggunakan desain Randomized Subject, Pre-test-Post-test Control Group Design, dengan kelompok eksperimen dan kelompok kontrol. Penggunaan media film Umar Bin Khattab dalam proses pembelajaran sejarah kebudayaan Islam di Madrasah Aliyah Negeri 1 Magelang memiliki tingkat efektivitas yang tinggi.
References
Abdurrahman. (2007). Meaningful Learning Re-Invensi Kebermaknaan Pembelajaran. Pustaka Pelajar.
Arikunto, S. (1998). Prosedur penelitian: Suatu pendekatan praktik. Rineka cipta.
Crabtree, C., & Nash, G. B. (1994). National Standards for United States History: Exploring the American Experience. Grades 5-12. Expanded Edition. Including Examples of Student Achievement. ERIC.
Daradjat, Z. (2001). Remaja Harapan dan Tantangan. Ruhama.
Direktorat Pembinaan Sekolah Menengah. (2003). Pedoman Khusus Pengembangan Silabus Berbasis Kompetensi Sekolah Menengah Pertama (SMP) pada Mata Pelajaran Pendidikan Agama Islam Kurikulum 2004 Sekolah Menengah Pertama (SMP) (Jakarta). Departemen Pendidikan Nasional.
Hamid, H. S. (2003). Pendidikan IPS dan Ilmu Sosial di Masa Mendatang. Jurnal Pendidikan Ilmu Sosial, X(19).
Idris, J. (2005). Kompilasi pemikiran pendidikan. Suluh Press.
Ismaun. (2001). Paradigma Pendidikan Sejarah yang Terarah dan Bermakna. Historia: Jurnal Pendidikan Sejarah, II(Desember 2001), 88–115.
Muharria, M., Yusuf, S., & Kartika, S. (2016). Pengaruh Penerapan Media Film Pendek Sebagai Sumber Pembelajaran Sejarah Terhadap Hasil Belajar Siswa di Kelas X Matematika Ilmu Alam Sekolah Menengah Atas Negeri 13 Palembang. Criksetra: Jurnal Pendidikan Sejarah, 5(1)
Resmiati, S. S. (2010). Pengaruh Media Film Dokumenter Sejarah Dan Motivasi Belajar Terhadap Prestasi Belajar Mata Pelajaran Sejarah Pada Siswa Kelas XI SMA Negeri Di Kabupaten Purworejo [Thesis, UNS (Sebelas Maret University)].
Sukandarrumidi. (2002). Metodologi Penelitian Petunjuk Praktis untuk Peneliti Pemula. Gadjah Mada University Press.
Widja, I. G. (2002). Menuju wajah baru pendidikan sejarah. Lappera Pustaka Utama.
Wiriaatmadja, R. (2002). Pendidikan Sejarah di Indonesia: Perspektif Lokal, Nasional, dan Global. Historia Utama Press.
Zuhairini. (2003). Metodik Khusus Pendidikan Agama. Usaha Nasional.