PENGARUH KEPATUHAN WAJIB PAJAK HOTEL DAN WAJIB PAJAK RESTORAN TERHADAP PENERIMAAN PAJAK DAERAH PADA BAPPENDA KABUPATEN BOGOR
DOI:
https://doi.org/10.32832/neraca.v13i2.2308Abstract
Penelitian ini bertujuan menguji (1) pengaruh secara parsial kepatuhan wajib pajak hotel terhadap penerimaan pajak daerah. (2) pengaruh secara parsial kepatuhan wajib pajak restoran terhadap penerimaan pajak daerah. (3) pengaruh secara simultan kepatuhan wajib pajak hotel dan wajib pajak
restoran terhadap penerimaan pajak daerah. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif. Data yang diambil dalam penelitian ini diperoleh dari Badan Pengelolaan Pendapatan Daerah Kabupaten Bogor.
Metode yang digunakan penelitian ini adalah metode regresi linear berganda, uji t dan uji F dengan tingkat signifikansi 5%.Hasil penelitian menunjukan bahwa (1) kepatuhan wajib pajak hotel secara parsial tidak berpengaruh terhadap penerimaan pajak daerah, (2) kepatuhan wajib pajak restoran secara
parsial berpengaruh secara signifikan terhadap penerimaan pajak daerah, (3) kepatuhan wajib pajak hotel dan wajib pajak restoran secara bersama-sama berpengaruh secara signifikan terhadap
penerimaan pajak daerah.