Analisa Pressure Drop Pada Prototype Instalasi Pipa Industri
DOI:
https://doi.org/10.32832/almikanika.v5i1.8015Kata Kunci:
fluida, instalasi, pipa, pressure drop, pressure gaugeAbstrak
Pada dunia industri sistem pemipaan banyak digunakan untuk mendistribusikan fluida. Pendistribusian fluida pada sistem pemipaan, akan terjadi hambatan yang dapat membuat hilangnya suatu energi. Pendistribusian dan hilangnya suatu energi aliran fluida pada pipa, tidak dapat kita amati secara langsung. Untuk itu dilakukan pengujian rugi – rugi aliran pada alat uji rugi-rugi aliran. Pengujian tersebut seperti pengujian terhadap komponen-komponen alat uji, serta memastikan pendistribusian fluida berjalan dengan lancar. Pengujian ini dilakukan pada pipa carbon steel dengan ukuran berbeda pada sisi isap dan sisi tekan, menggunakan pressure gauge. Tujuan penelitian ini adalah mengetahui faktor apa saja yang menyebabkan penurunan tekanan pada prototype instalasi sistem perpipaan industri. Dari pengujian rugi-rugi aliran dapat disimpulkan bahwa ada perbedaan tekanan yang diakibatkan gangguan lokal, seperti belokan, pembesar penampang, sambungan aplikasi pada pipa dan adanya kerugian yang diakibatkan oleh gesekan antara fluida dengan dinding pipa. Hasil perhitungan teoritis mendapatkan: head total pompa 5,8 m, rugi rugi mayor 2,1226 m, rugi-rugi minor 1,5243 m, dan pressure drop 35,7 kilo pascals (5psi).
Kata Kunci: fluida; instalasi; pipa; pressure drop; pressure gauge
Referensi
Krisdwiyanto, D., & Akim, A. M. (2017). Pengujian Alat Uji Rugi-Rugi Aliran Dalam Pipagalvanis, Pipa Pvc, Pipastainless Steel Dan Pipa Acrylic. Zona Mesin: Program Studi Teknik Mesin Universitas Batam, 8(2).
Rizal, Y. (2014). Analisa pressure drop pada instalasi pipa alat uji rugi-rugi aliran mengunakan CFD Fluent 6.0. Jurnal APTEK, 5(1), 45-56.
Sanks, R. L., Hanna, D. G., & Jones, G. M. (2009). Pumping Stations for Sewage, Sludge, And Air. Pumping Station for Sewage, Sludge, and Air in Water Storage, Transportation and Distribution, in Encyclopedia of Life Support Systems (EOLSS), Developed under the Auspices of the UNESCO, 369-399.
Sularso, H. T., & Haruo, T. (2000). Pompa dan Kompresor Pemilihan, Pemakaian dan Pemeliharaan. PT Pradnya Paramitha. Jakarta, Hal, 31.
Sumadi, (1993). Perencanaan Pompa Sentrifugal Satu Tingkat, Debit 150 m3/Jam Head 30 Meter”. Fakultas Teknik Universitas Ibn Khaldun Bogor.
Unduhan
Diterbitkan
Cara Mengutip
Terbitan
Bagian
Lisensi
- Penulis menyimpan hak cipta dan memberikan jurnal hak penerbitan pertama, dengan pekerjaan [TENTUKAN PERIODE WAKTU] setelah penerbitan secara simultan dengan lisensi di bawah: Creative Commons Attribution License yang memudahkan yang lain untuk berbagi karya dengan penerbitan awal dan kepenulisan karya di jurnal ini.
- bisa memasukkan ke dalam penyusunan kontraktual tambahan terpisah untuk distribusi non-ekslusif versi kaya terbitan jurnal (contoh: mempostingnya ke institusional atau menerbitkannya dalam sebuah buku), dengan penerbitan awal di jurnal ini.
- Penulis menyatakan dan memuji untuk mem-posting karya secara online (contoh: di institusi repositorional atau di situs web) sebelum dan selama proses mereka, karena dapat mengarahkan ke pertukaran produktif, seperti halnya sitiran yang lebih awal dan lebih dari karya yang diterbitkan. (Lihat Efek Akses Terbuka ).