Analisis Kebutuhan Bahan Ajar Mahfudzot Kelas 1 KMI (Kulliyatu-L-Mu’allimin Al-Islamiyah) Di Pondok Pesantren Modern Darun Na'im Yapia
DOI:
https://doi.org/10.32832/edukha.v5i1.17091Abstrak
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengembangan bahan ajar pada mata pelajaran Mahfudzot kelas 1 KMI (Kulliyatu-l-Mu’allimin Al-Islamiyah). Metode penelitian yang digunakan adalah metode penelitian kualitatif. Subjek penelitian adalah guru yang mengampu mata pelajaran mahfudzot kelas 1 KMI (Kulliyatu-l-Mu’allimin Al-Islamiyah). Pengumpulan data menggunakan cara wawancara kepada guru yang berkaitan. Hasil observasi menunjukkan bahwa bahan ajar yang digunakan oleh guru masih terbilang biasa saja, terbukti ketika guru pengampu pelajaran Mahfudzot menyiapkan materi ajar yang masih menggunakan buku cetak, yang mana buku cetak tersebut bersifat tidak fleksibel, maka bahan ajar yang dibutuhkan pendidik yaitu bahan ajar yang mampu memudahkan pendidik untuk memahami materi pelajaran yang bersifat fleksibel serta membutuhkan bahan ajar yang tidak monoton sehingga membuat pendidik ikut berperan aktif dalam menyiapkan materi ajar dan ketika kegiatan pembelajaran berlangsung. Model pembelajaran yang digunakan guru ketika mengajar beragam, dengan menggunakan pendekatan ceramah, tanya jawab, diskusi, dan hafalan. Dapat disimpulkan bahwa bahan ajar yang perlu dikembangkan untuk memudahkan guru pengampu mata pelajaran Mahfudzot yaitu dengan cara di kembangkan bahan ajar elektronik berbasis flip book.
Unduhan
Diterbitkan
Cara Mengutip
Terbitan
Bagian
Lisensi
Hak Cipta (c) 2024 Hendra Prasetyo, Muhyidin, Afif Wiranata
Artikel ini berlisensi Creative Commons Attribution 4.0 International License.
Authors grant the journal copyright of the work licensed under CC-BY-SA or The Creative Commons Attribution–ShareAlike License that allows others to share the work with an acknowledgement of the work's authorship and initial publication in this journal. | Penulis memberikan hak cipta karyanya kepada jurnal yang dilisensikan dengan CC-BY-SA or The Creative Commons Attribution–ShareAlike License yang memungkinkan orang lain untuk menggunakan karya dengan pengakuan kepengarangan karya dan publikasi awal dalam jurnal ini. |