FUNGSI AKUN MEDIA SOSIAL YOUTUBE GADGETIN TERHADAP KEBUTUHAN INFORMASI SUBSCRIBERS

Authors

  • Edwin Radya Fernanda STIKOM Interstudi

Abstract

Media masa kini telah menjadi bagian penting dari kehidupan masyarakat dengan berbagai konten yang bervariasi. Teknologi informasi merupakan perkembangan dari era sebelumnya, memfasilitasi akses informasi melalui perangkat digital dan memungkinkan pengiriman informasi secara luas. Penggunaan internet di Indonesia umumnya untuk mencari, mendapatkan informasi, dan berkomunikasi. Jumlah pengguna internet dan media sosial terus meningkat, dengan platform seperti WhatsApp, Instagram, dan YouTube menjadi populer. Perkembangan media sosial telah mengubah cara komunikasi menjadi lebih bebas dan tanpa batasan. YouTube, sebagai platform berbagai konten, memiliki peran penting dalam penyampaian informasi dan ulasan produk. Salah satu kreator YouTube terkenal dari Indonesia adalah GadgetIn, yang membahas teknologi dan review gadget dengan akurat dan objektif. Meskipun kompetitif, GadgetIn memainkan peran inspiratif dan acuan bagi kreator lain serta pengguna internet. Penelitian ini fokus pada GadgetIn, menyelidiki bagaimana konten mereka memenuhi kebutuhan informasi para pengguna sesuai dengan tujuannya. Dalam hal ini, penelitian bersifat teoritis dan praktis, mendukung perkembangan pengetahuan di bidang penyiaran dan media sosial seperti saluran GadgetIn di YouTube

Published

2023-12-28

How to Cite

Radya Fernanda, E. (2023). FUNGSI AKUN MEDIA SOSIAL YOUTUBE GADGETIN TERHADAP KEBUTUHAN INFORMASI SUBSCRIBERS. Jurnal Teknologi Pendidikan, 12(3). Retrieved from http://150.107.142.43/index.php/TEK/article/view/15643