Pengembangan Media Pembelajaran Interaktif T-learning (Tematik Learning) Berbasis Software Articulate Storyline 3 pada Materi Energi di Sekolah Dasar

Authors

  • Ajat Universitas Panca sakti Bekasi

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah mengembangkan media pembelajaran interaktif  T-Learning (tematik learning) berbasis software Articulate Storyline 3. Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah research and  development (R&D) dengan model pengembangan 4D (Four-D). Model ini  meliputi empat tahap yaitu define, design, develop, dan disseminate.  Penelitian ini dilakukan di SDN 02 Bojong Rangkas  dengan subjek uji coba kelas IV  yang berjumlah 32 siswa. Teknik pengumpulan data yang digunakan  berupa angket yang diberikan penilaian oleh ahli media, ahli materi, ahli  bahasa, dan siswa. Hasil penilaian yang didapatkan oleh para ahli  diantaranya, skor rata-rata 91% dari ahli media, 91% dari ahli materi, dan  98% dari ahli bahasa, dengan kategori sangat layak. Pada penilaian angket  siswa, dilakukan dua uji coba, diantaranya uji coba terbatas dengan  perolehan nilai rata-rata 92%, dan uji coba diperluas dengan perolehan nilai  rata-rata 94% sehingga keduanya mendapat kategori “sangat layak”.  berdasarkan penilaian tersebut, maka media pembelajaran interaktif T Learning berbasis Articulate Storyline 3 pada materi energi di sekolah dasar  dinyatakan sangat layak digunakan pada pembelajaran

Published

2022-10-12

How to Cite

Ajat. (2022). Pengembangan Media Pembelajaran Interaktif T-learning (Tematik Learning) Berbasis Software Articulate Storyline 3 pada Materi Energi di Sekolah Dasar . Jurnal Teknologi Pendidikan, 12(3), 140–146. Retrieved from http://150.107.142.43/index.php/TEK/article/view/15703