PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN COMPUTER BASED INSTRUCTIONAL (CBI) DAN GAYA BELAJAR PESERTA DIDIK TERHADAP HASIL BELAJAR SENI BUDAYA DAN KETRAMPILAN (SBK)

Authors

  • Agus Widiyanto
  • Yanuardi .
  • Didin Saefuddin

DOI:

https://doi.org/10.32832/tek.pend.v5i2.499

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui : (1) apakah terdapat perbedaan hasil belajar SBK antara siswa yang menggunakan model pembelajaran berbasis komputer (CD Interaktif) dengan siswa yang menggunakan model pembelajaran konvensional, (2) apakah terdapat pengaruh interaksi antar model pembelajaran dan gaya belajar dengan hasil belajar siswa, (3) apakah terdapat perbedaan antara hasil belajar SBK dengan gaya belajar visual, siswa yang dibelajarkan dengan menggunakan model pembelajaran berbasis komputer dengan siswa yang menggunakan model pembelajaran konvensional, (4) apakah terdapat perbedaan antara hasil belajar SBK dengan gaya belajar auditorial , siswa yang dibelajarkan dengan menggunakan model pembelajaran konvensional. Hasil penelitian menunjukkan : (1) Model pembelajaran berbasis komputer lebih unggul dibanding model pembelajaran konvensional, hal ini terlihat dari rata-rata hasil belajar peserta didik yang belajar menggunakan model pembelajaran komputer sebesar 22,5, sedangkan rata-rata hasil belajar peserta didik yang belajar dengan model pembelajaran konvensional sebesar 19,5 , selisih rata-rata 3,73 , dengan signifikansi F hitung =45,469 > F tabel = 4,01 atau F hitung > F tabel , ? = 0,05. Dengan demikian terdapat perbedaan hasil belajar peserta didik dengan gaya belajar auditorial yang dibelajarkan dengan model pembelajaran konvensional lebih tinggi dibanding yang dibelajarkan dengan model komputer. Berarti peserta didik dengan gaya belajar auditorial lebih cocok menggunakan model konvensional.

Downloads

Published

2016-07-17

How to Cite

Widiyanto, A., ., Y., & Saefuddin, D. (2016). PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN COMPUTER BASED INSTRUCTIONAL (CBI) DAN GAYA BELAJAR PESERTA DIDIK TERHADAP HASIL BELAJAR SENI BUDAYA DAN KETRAMPILAN (SBK). Jurnal Teknologi Pendidikan, 5(2). https://doi.org/10.32832/tek.pend.v5i2.499

Issue

Section

Artikel