PERENCANAAN PROSES PENDIDIKAN ISLAM DI SMAIT AL-MADINAH CIBINONG BOGOR
DOI:
https://doi.org/10.32832/jpg.v5i1.16079Abstrak
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis perencanaan proses pendidikan Islam di SMAIT Al-Madinah Cibinong Bogor serta kendala-kendala dalam proses pembelajarannya. Metode penelitian yang digunakan adalah kualitatif deskriptif. Sumber data primer diambil dari kepala sekolah dan perwakilan guru PAI, guru tahsin dan tahfiz Al-Qur’an metode Tilawati. Sumber data sekunder dari Al-Qur’an,Hadits,jurnal dan buku-buku lainnya. Latar belakang yang mendorong penelitian ini adalah bahwa SMAIT Al-Madinah merupakan sekolah yang mengembangkan potensi diri peserta didik melalui proses pembelajaran, baik dari aspek sikap, pengetahuan maupun keterampilan dengan sistem pendidikan terpadu yaitu memadukan pengajaran ilmu pengetahuan umum-Teknologi (IPTEK) dan pengetahuan Agama-Iman dan Takwa (IMTAK), memadukan pendidikan Umum dengan orientasi pendidikan Qur’ani yang berkarakter Islami, Memadukan pola pendidikan keluarga, pesantren dan sekolah. SMAIT Al-Maidah juga merupakan lembaga yang mempunyai tingkat perhatian yang sangat serius terhadap pembelajaran pendidikan Islam baik dari segi pembelajaran PAI serta Tahsin dan Tahfiz Al-Qur’an dengan metode Tilawati maupun pembelajaran umum. Hasil penelitian ini adalah bahwa : 1). Perencanaan proses pembelajaran tahsin dan tahfiz di SMAIT Al-Madinah sudah efektif dan rapi, tahfiz Al-Qur’an Juz 30 dan juz 29. Langkah-langkah sesuai dengan desain pembelajaran model Dick and carrey yang terdiri dari 10 langkah yang sistematis. Langkah-langkah yang sistematis yang dilakukan yaitu : 1.mengidentifikasi tujuan umum pembelajaran sampai mendesain dan mengevaluasi sumatif dan 2. Kendala-kendala dalam proses pembelajaran tahsin dan tahfiz Al-Qur’an di SMAIT Al-Madinah diantaranya bahwa dalam metode Tilawati dibutuhkannya muroja’ah terus-menerus sehingga siswa harus dan lebih cepat dalam tahfiz Al-Qur’an sesuai dengan target dengan metode Tilawati sehingga menjadi Insan yang Qur’ani.
Unduhan
Diterbitkan
Cara Mengutip
Terbitan
Bagian
Lisensi
Hak Cipta (c) 2024 Enung Nurjanah, Maemunah Sa'diyah
Artikel ini berlisensiCreative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
Authors grant the journal copyright of the work licensed under a Creative Commons Attribution License that allows others to share the work with an acknowledgement of the work's authorship and initial publication in this journal.